Cara Merancang Kana (Canna) Pada Lansekap
(1380 Views) September 27, 2016 11:38 pm | Published by Safitri ahmad | No comment
Nama tanaman : Kana (Canna)
Spesifikasi lansekap : semak
Rekomendasi lokasi taman : taman publik, hotel, resort, taman kantor, taman rumah.
Taman gaya: informal, taman tropis, formal.
Deskripsi Tanaman Kana (Canna) Pada Lansekap
1. Kana dirancang dalam satu kelompok berdasarkan kesamaan warna daun dan warna bunga.
2. Di dalam area yang besar, kana dapat dirancang berdasarkan pola linier dan kotak. Jika dalam pola linier, Kana dapat dikelompokkan berdasarkan warna daun, misal kelompok warna daun hijau tua, kelompok warna daun kuning dengan garis-garis hijau.
2. Kana yang dirancang di depan dinding akan membuat dinding yang kasar menjadi lembut. Dinding menjadi latar belakang untuk tanaman Kana yang mempunyai warna bunga yang cerah.
3. Tidak disarankan merancang Kana pada koridor atau area yang mempunyai tiupan angin yang kencang, karena angin dapat merobek daun.
4. Tidak disarankan merancang Kana dengan tanaman yang mempunyai karakter daun seperti ; Sanseviera trifasciata, Agave sp, Ananas, Bracteatus, Cycas revoluta, Bismarckia nobilis, Chrysadilocarpus lutescens.
5. Kana dapat dirancang dengan Spathiphyllumyang karena mempunyai karakter daun yang hampir mirip. Spathiphyllum dapat dirancang di depan Kana.
6. Kana dapat dirancang dengan rumput, kacang hias (Arachis pintoi), Chlorophytum bichetii, Cuphea hyssopifolia, Epipremnum aureum, Episcia, Hemigraphis, Alternata, Maranta macapuna, Ophiopogon japonicus, Rhoeo spathacea, Sweet potato, Syngonium podophyllum, Wedelia trilobata, Zephyranthes candida,
7. Kana dapat dirancang dengan palem dari jenis livistonia rotundifoliam dan kelapa (cocos nucifera), karena mempunyai batang yang lurus dan tinggi.
8. Kana tidak disarankan dirancang dengan pohon Kamboja ( Plumeria) dan pohon yang mempunyai cabang yang banyak.
No comment for Cara Merancang Kana (Canna) Pada Lansekap