Cara Memilih Rumput
(765 Views) Februari 10, 2017 12:17 am | Published by Safitri ahmad | No comment
Rumput digunakan sebagai alas (ground cover). Penggunaan rumput disesuaikan dengan jenis kegiatan di atasnya. Lapangan olah raga seperti lapangan sepak bola dan lapangan tennis menggunakan jenis rumput yang berbeda dengan hamparan olah raga untuk golf. Rumput lapangan sepak bola menggunakan rumput gajah sedangkan rumput untuk lapangan golf menggunakan rumput golf. Karakter rumput golf lebih halus, berwarna hijau muda.
Rumput gajah tidak mudah mati kalau diinjak, sehingga cocok digunakan untuk lapangan sepakbola dan tennis yang frekwensi pemain berkegiatan di atas rumput tersebut tinggi. Tekstur daun rumput gajah kasar, besar, dan secara estetis tidak terlalu bagus. Rumput ini berharga murah dan mudah didapatkan.
Sedangkan rumput untuk taman rumah, yang digunakan untuk hiasan taman dan tempat bermain anak-anak, dapat menggunakan rumput gajah mini ( (pennisetum purpureum schmach). Rumput gajah mini mempunyai bentuk daun yang lebar (kira-kira 1-2 cm), pendek dan berwarna hijau tua, dan lembut diinjak.
Sedangkan rumput gajah mini variegata mempunyai struktur daun yang sama dengan rumput gajah mini, tetapi ada garis-garis krem. Rumput gajah mini dapat digunakan untuk taman rumah dan perkantoran, karena perawatan mudah, murah, dan mudah didapat.Harganya lebih mahal dan perawatannya juga tak mudah, harus lebih banyak disiram dan secara rutin diberi pupuk urea. Rumput jenis ini lebih sulit ditemukan di pasaran karena jumlah yang terbatas.
Rumput gajah mini dan rumput gajah mini variegata dapat dirancang dengan motif tertentu sehingga menjadi aksen pada area taman.
Rumput gajah mini ( (pennisetum purpureum schmach) lebih lambat pertumbuhannya sehingga tidak perlu dipangkas sering-sering, dibandingkan dengan rumput gajah (Axonopus compressus) yang pertumbuhannya sangat cepat, yang memerlukan pemangkasan minimal dua minggu sekali agar tetap rapi.
Rumput peking dan rumput Swiss cepat mati, jika sering kena injak. Rumput swiss paling lembut dan paling mahal. Sedangkan rumput peking, terasa tajam kalau diinjak. Rumput peking pertumbuhannya lambat dan mempunyai tektus yang lebih kasar (dari rumput Swiss atau Jepang). Rumput peking tidak disarankan untuk taman yang digunakan untuk tempat bermain anak-anak. Rumput peking dapat digunakan pada taman, sebagai hiasan.
Rumput golf mempunyai tekstur yang halus, tapi sulit dalam pemeliharaan, setiap 2 minggu harus dipotong. Rumput Jepang mirip rumput peking tapi tidak serapat rumput peking, agak jarang, mudah dalam perawatan dan berharga murah.
No comment for Cara Memilih Rumput